Menjalankan bisnis bagi pelaku UMKM bukan hanya tentang menjual produk atau layanan saja. Sebagai seorang pelaku atau bahkan pemilik bisnis, Anda juga adalah seorang pemimpin yang harus menginspirasi tim Anda, dalam hal mengambil keputusan strategis, dan menghadapi tantangan sehari-hari.
Makanya, leadership bagi pelaku UMKM adalah kunci untuk menghadapi persaingan dan memastikan bisnis Anda terus berkembang.
Selain itu, leadership bagi UMKM bukan sekadar teori. Ini adalah keterampilan praktis yang bisa Anda terapkan untuk memotivasi tim, mengoptimalkan proses kerja, dan menciptakan lingkungan bisnis yang mendukung pertumbuhan.
Tak jarang, banyak loh kisah perjalanan UMKM sukses di Indonesia yang dimulai dari kemampuan seorang pemilik UMKM dalam menjadi pemimpin yang visioner dan adaptif.
Oleh karena itu, saya akan berbagi tentang Teknik Kepemimpinan Dasar untuk Pelaku UMKM
1. Gunakan Komunikasi yang Efektif
Ilmu komunikasi adalah fondasi kepemimpinan yang kuat. Sebagai pemilik UMKM, pastikan Anda mampu untuk menyampaikan visi, misi, dan tujuan bisnis dengan jelas kepada tim.

Jangan lupa untuk mendengarkan aspirasi. Cobalah untuk mendengar masukan dari karyawan Anda, karena ide terbaik sering datang dari diskusi yang terbuka.
2. Pengambilan Keputusan yang Cepat dan Tepat
Bisnis UMKM akan selalu berhadapan dalam situasi dimana keputusan harus diambil dengan cepat. Ada baiknya latih diri Anda untuk menganalisis situasi dengan cepat, tetapi tetap memperhitungkan risiko yang ada.
Bagaimanapun juga, keputusan yang tepat dapat menjadi pembeda antara kemajuan dan stagnasi.
3. Empati dalam Hal Memimpin
Sebagai seorang leader, Anda juga harus bisa memahami kebutuhan dan tantangan yang dihadapi karyawan Anda . Dengan menunjukkan rasa empati, Anda dapat menciptakan hubungan kerja yang lebih baik, meningkatkan loyalitas, dan memastikan tim bekerja dengan semangat.
Belajar Kisah Leadership UMKM dari Cerita Ini!
Salah satu kisah kepemimpinan UMKM yang sukses di Indonesia adalah Warung Kopi Nusantara, yakni sebuah bisnis kopi lokal yang berhasil menembus pasar internasional.
Nama pemilik bisnis ini katakanlah Pak Arif, prinsip leadership atau kepemimpinan yang Ia lakukan cukup sederhana tetapi efektif.
Jadi dalam setiap keputusan krusial, Ia selalu melibatkan tim dalam pengambilan keputusannya. Ia pun tak pelit untuk memberikan pelatihan rutin agar bisa meningkatkan keterampilan karyawannya.
Melalui pendekatan dan keterbukaan itu, Pak Arih ini berhasil meningkatkan produktivitas karyawan. Alhasil Ia pun sukses membangun merek kopi lokal yang dikenal karena kualitas dan inovasi.
Ini adalah bukti nyata bagaimana kepemimpinan yang baik dapat membawa perubahan besar pada bisnis UMKM.
Bagaimana Memulai Belajar Leadership untuk UMKM Anda?
1. Ikut Kelas atau Pelatihan Leadership
Ada banyak kelas UMKM yang menyediakan pelatihan khusus tentang kepemimpinan. Salah satunya ada di event UMKM INSIGHT. Nantinya, di sini Anda bisa belajar langsung tentang strategi leadership bisnis UMKM dari Deddy Corbuzier, Wakil Menteri, dan Para Pembicara Ahli!
2. Bergabung dengan Komunitas UMKM
Komunitas UMKM adalah tempat yang tepat untuk berbagi pengalaman dan belajar dari pelaku UMKM lainnya. Salah satu komunitas UMKM Online dan terbesar adalah Forum Belajar Indonesia. Di sini Anda dapat mendapatkan umkm insight yang berharga untuk mengembangkan kemampuan kepemimpinan bisnis Anda.
3. Belajar dari Kisah UMKM yang Sukses
Kebetulan sekali di Event UMKM INSIGHT ada launching buku tentang Kisah 20 Pelaku Bisnis UMKM yang sukses. Pastinya apa yang mereka sampaikan bisa memberikan inspirasi dan wawasan tentang strategi leadership yang bisa berhasil di bisnis anda.
Sebagai penutup, dapat saya katakan bahwa;
“Leadership bagi UMKM adalah keterampilan yang harus dimiliki oleh setiap pemilik bisnis. Dengan menjadi pemimpin yang efektif, Anda tidak hanya akan membawa bisnis UMKM Anda menuju kesuksesan, tetapi juga menciptakan dampak positif bagi tim dan komunitas Anda.”